7 Hewan yang Mengalami Kepunahan

1. Tasmanian Tiger

7 Hewan yang Mengalami Kepunahan

Meskipun nama dan penampilan mereka seperti harimau, namun mereka bukanlah harimau atau canids. Sebaliknya, mereka adalah marsupial. Pada kenyataannya, mereka adalah marsupial karnivora terbesar di masa modern.
Ditemukan di daratan Australia dan Tasmania, mereka dinyatakan punah pada tahun 1930-an setelah berabad-abad diburu oleh para petani karena takut ternaknya dimakan.
Harimau Tasmania terakhir dibunuh oleh seorang petani bernama Wilf Batty, yang menembaknya ketika dia melihat hewan itu berkeliaran di dekat rumahnya.

2. Passenger Pigeon

7 Hewan yang Mengalami Kepunahan

Cerita mengenai merpati ini menjadi salah satu cerita paling tragis mengenai kepunahan di masa modern. Merpati ini sebenarnya sangat umum ditemui di Amerika Utara 200 tahun lalu. Apa yang terjadi?
Daging merpati tersebut ternyata dikomersialisasikan dan dijual sebagai makanan murah, terutama untuk budak dan orang miskin, sehingga dimulailah perburuan besar-besaran terhadap merpati ini. Pada tahun 1896, rombongan terakhir merpati yang berjumlah 250.000 ekor dihabisi oleh sekumpulan pemburu yang sebenarnya mengetahui bahwa itu adalah rombongan terakhir. Akhirnya? Dibunuh tanpa sisa seekor pun.

3. Great Auk

7 Hewan yang Mengalami Kepunahan

Pernah diperkirakan mencapai 1 juta ekor, burung yang tidak bisa terbang ini diburu sampai mengalami kepunahan pada 1850-an. Seiring dengan menurunnya jumlah burung ini, harga kulit dan telurnya menjadi sangat mahal.
Usaha untuk memburu burung ini sangat sistematis sampai-sampai pembunuhan pasangan terakhir burung ini didokumentasikan sangat detil sampai-sampai terasa tidak manusiawi.
Pada tanggal 3 Juli 1844, seorang pemburu bernama Sigurður Ísleifsson mencekik pasangan burung tersebut, sementara rekannya Ketill Ketilsson memecahkan telur yang telah dierami dengan sepatu bootsnya.

4. Quagga

7 Hewan yang Mengalami Kepunahan

Sekilas terlihat seperti perpaduan antara zebra dan kuda. Namun hewan ini ternyata merupakan bagian dari keluarga zebra yang unik yang dapat ditemukan di Afrika Selatan.
Diburu karena kulitnya yang unik dan indah, Quaggas mengalami kepunahan pada tahun 1870. Quagga terakhir yang berhasil ditangkap, mati pada tanggal 12 Agustus1883 di Kebun Binatang Amsterdam.


5. Falkland Island Wolf

7 Hewan yang Mengalami Kepunahan

Spesies serigala yang unik ini, serta merupakan mamalia asli dari kepulauan Falkland, sangat tidak beruntung karena menyandang gelar sebagai hewan yang punah pertama dalam sejarah.
Pemukim yang tinggal di Kepulauan Falkland mulai takut terhadap serigala ini karena hewan ini sering memangsa domba mereka. Sehingga diadakan perburuan dengan peracunan dan penembakan secara sistematis. Serigala ini resmi menyandang gelar kepunahan pada tahun 1876.
Spoiler for falkland island wolf:


6. Zanzibar leopard

7 Hewan yang Mengalami Kepunahan

Hanya ditemukan di Kepulauan Zanzibar, Tanzania, subspesies Leopard yang unik ini telah punah tahun 1990-an.
Karena beredarluasnya kepercayaan konyol di antara penduduk setempat bahwa kucing ini disimpan oleh penyihir dan dikirim oleh mereka untuk menyebabkan kerusakan, perburuan dimulai dan berlangsung selama beberapa dekade.
Meskipun laporan penampakan akan hewan ini terkadang muncul namun sejak tahun 1980-an tidak ada lagi laporan mengenaik kemunculannya sehingga banyak zoologis menganggap bahwa zanzibar leopard sudah punah.

7. Carribean Monk Seal

7 Hewan yang Mengalami Kepunahan

Satu-satunya anjing laut asli Pulau Karibia dan Teluk Meksiko, hewan ini secara resmi dinyatakan punah pada tahun 2008. Walaupun tidak pernah muncul sejak tahun 1952. Dan merupakan satu-satunya keluarga dari anjing laut yang mengalami kepunahan dikarenakan perbuatan manusia.
Kemalangan mereka dimulai saat pelayaran Columbus tahun 1494. Columbus mendeskripsikan mereka seperti "serigala laut" dan tercatat delapan ekor dibunuh dan dimakan dagingnya.




source: http://kask.us/8406057

Posted by Dinar Anhar on 16.31. Filed under , . You can follow any responses to this entry through the RSS 2.0. You can leave a response or trackback to this entry

0 komentar for "7 Hewan yang Mengalami Kepunahan"

Leave a reply